Kamis, 09 Agustus 2012

TIGA WASPADA LANSIA


TIGA WASPADA PADA USIA TUA (II)
Didalam hadits lain, Rasulullah bersabda :
” Hati orang tua itu mudah mencintai dua hal,yaitu: panjang umur dan banyak harta.”
(HR Ahmad,Tirmidzi dan Hakim)

Dari dua hadits diatas , menjadi jelas untuk kita bahwa diusia tua bagi setiap kita yakni harus mewaspadai tiga perkara , karena bisa jadi kecintaan dan ambisi pada tiga perkara ini , akan membuat manusia melakukan penyimpangan dalam hidupnya.
Pertama , ialah cinta dunia . Pada dasarnya dunia ini boleh saja dicintai oleh siapapun , termasuk oleh para lanjut usia(lansia). Siapa saja boleh menikmati kehidupan dunia ini seperti makanan enak , pakaian necis , tempat tinggal yang modern , wanita cantik atau pria yang tampan , kendaraan mewah , dsb. Namun menikmatinya  boleh dengan menghalalkan segala cara dan harus tidak lupa terhadap kewajiban yang harus kita tunaikan dan ketentuan yang harus kita taati . Bila untuk menikmati dunia dengan menghalalkan segala cara dan sampai melupakan kewajiban dan ketentuan , maka inilah yang disebut dengan terlalu cinta dunia .

Kenyataan menunjukan bahwa tidak sedikit orang yang orang yang sudah berusia tua menjadi begitu cinta kepada dunia , padahal saat  mereka adalah orang-orang yang memiliki idealisme tinggi terhadap nilai-nilai kebenaran . Saat muda mereka berdemo menentang penguasa yang tidak berpihak kepada rakyat kecil yang tertindas , tapi saat mereka memasuki usia tua dan memiliki kekuasaan justru mereka melakukan hal-hal yang dulu mereka tentang . Ketika muda mereka menentang korupsi , tapi saat berusia tua mereka justru dengan berjamaah melakukan korupsi itu . (HMD ABDILLAH)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar